Unisba Gelar Pesantren Calon Sarjana TA 2025/2026 Gelombang II
SALAMMADANI.COM – Universitas Islam Bandung (Unisba) kembali menggelar Pesantren Calon Sarjana Tahun Akademik 2025/2026 Gelombang II yang berlokasi di Kampus II Unisba Ciburial. Kegiatan ini diikuti sekitar 720 mahasiswa yang dibagi ke dalam tiga kelompok, dengan masing-masing kelompok menjalani program pesantren selama tiga hari. Pelaksanaan Pesantren Calon Sarjana Gelombang II berlangsung mulai 29 Desember 2025 hingga 10 Januari 2026.
Pesantren Calon Sarjana merupakan program wajib bagi mahasiswa tingkat akhir Unisba sebagai bagian dari sistem pembinaan keislaman dan penguatan karakter lulusan. Program ini menjadi identitas khas Unisba dalam menyiapkan calon sarjana yang tidak hanya kompeten secara akademik sesuai bidang keilmuannya, tetapi juga memiliki integritas moral serta pemahaman mendalam terhadap nilai-nilai keislaman.
Rektor Unisba, Prof. Ir. A. Harits Nu’man, M.T., Ph.D., IPU., ASEAN Eng., dalam sambutannya menegaskan bahwa sejak awal berdiri, Unisba telah menempatkan pesantren sebagai unsur penting dalam proses pendidikan mahasiswa. Ia menyampaikan bahwa Unisba telah melahirkan banyak tokoh yang berkiprah di berbagai bidang, baik keilmuan maupun keagamaan, serta memberi kontribusi nyata bagi masyarakat.
Menurutnya, Pesantren Calon Sarjana menjadi momentum strategis bagi mahasiswa untuk mempersiapkan diri memasuki fase baru sebagai lulusan perguruan tinggi. Melalui kegiatan ini, mahasiswa diharapkan mampu meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus menampilkan sikap dan perilaku sebagai Insan 3M—Mujahid, Mujtahid, dan Mujaddid—yang menjadi karakter lulusan Unisba.
Lebih lanjut, rektor menjelaskan bahwa pembinaan melalui pesantren tidak hanya bersifat konseptual, tetapi juga aplikatif dan terukur. Hal tersebut diwujudkan melalui penguatan kemampuan membaca dan menulis Al-Qur’an sesuai kaidah tajwid, serta pembentukan kepemimpinan yang berlandaskan nilai-nilai Islam. Ia mengingatkan bahwa perubahan menuju kondisi yang lebih baik hanya dapat terwujud apabila dimulai dari kesadaran dan komitmen individu, sebagaimana tercantum dalam Surah Ar-Ra’d ayat 11.
Insan Cerdas Kompetitif
Dalam upaya memperkuat profil lulusan, Unisba berkomitmen melahirkan Insan Cerdas Kompetitif yang memiliki keseimbangan kecerdasan spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan jasmani. Keseimbangan tersebut menjadi bekal penting untuk menghadapi tantangan global serta menyongsong Indonesia Emas 2045.
Sementara itu, Ketua Lembaga Peningkatan Insan Mujahid, Mujtahid, dan Mujaddid (LPI3M) Unisba, Dr. Parihat, Dra., M.Si., menyampaikan bahwa Pesantren Calon Sarjana bertujuan membentuk calon sarjana yang bertakwa, berakhlakul karimah, dan profesional dalam menjalankan perannya di tengah masyarakat. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan tradisi akademik Unisba dalam mengintegrasikan keilmuan dan keislaman.
Selama kegiatan berlangsung, para peserta mengikuti materi dalam kelas besar dan kelas tutorial yang dirancang untuk memperkuat pemahaman keislaman, kepemimpinan, serta keterampilan ibadah yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Menurutnya, Pesantren Calon Sarjana merupakan bagian dari proses pembentukan karakter lulusan Unisba dan menjadi salah satu prasyarat penting bagi mahasiswa menjelang kelulusan. (gifa/png)




