Berita

IWAPI Jabar Gelar Rakerda II dan Pameran Produk UMKM 2023

Ketua Umum DPP IWAPI  Ir. Nita Yudi, MBA

METRO BANDUNG, bandungpos.id – Dalam rangka memperingati hari jadinya yang ke-48  IWAPI (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) DPD Jawa Barat mengadakan Rapat Kerja Daerah II Tahun 2023. Kegiatan ini diikuti 21 perwakilan IWAPI kota/ kabupaten dari seluruh Jawa Barat berlangsung di Green Forest Bandung, Selasa (19/12). Pada kegiatan tersebut dipamerkan juga stand-stand dari anggota IWAPI yang berisi aneka usaha, dari fesyen, kuliner, kerajinan, dan lainnya.

Menurut Ketua Umum DPP IWAPI  Ir. Nita Yudi, MBA kegiatan ini diharapkan melahirkan rekomendasi eksternal dan internal serta program kerja yang bermanfaat untuk anggota dan pengurus IWAPI Jabar.

See also  Kini Belajar Bahasa Arab di Madrasah Semakin Mudah

“Kami berharap IWAPI Jabar bisa menjadi role model, bisa jadi panutan untuk perempuan Jawa Barat agar lebih banyak lagi perempuan yang menjadi pengusaha. Jika banyak perempuan yang menjadi pengusaha  artinya akan membantu ketahanan ekonomi keluarga,” ungkap Ketua Umum.

Nita Yudi mengungkapkan,98 prosen anggota IWAPI adalah para pelaku UMKM  yang dianggap sebagai tulang punggung perekonomian. Untuk itu tidak bisa dipandang sebelah mata bahwa IWAPI ikut membantu , berkontribusi, bahkan menyumbang PDB Indonesia dan mampu menyerap tenaga kerja.

Sementara itu Ketua IWAPI  Jawa Barat  Dr. Masrura Ram Idjal, SE., MBA mengucapkan selamat atas suksesnya penyelenggaraan Musda II IWAPI Jabar 2023 dalam menyusun program kerja dan meningkatkan kualitas SDM perempuan pengusaha.

See also  Pendampingan Kalibrasi Arah Kiblat Masjid Wisata Halal Terintegrasi Tamansari

“Kami komitmen membantu anggota IWAPI mengembangkan usahanya, baik aspek produksi, kemasan, dan pemasaran. Dan yang tak penting adalah pemanfaatan kemajuan teknologi digital,” ungkap Masrura.

Kegiatan yang bertema “Peran Penting IWAPI di Usia 48 tahun dalam Menyukseskan Ketahanan dan Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 2024 ini diikuti oleh 21 DPC dari 25 DPC IWAPI se-Jawa Barat. (idi/bnn)

Show More

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button